Liverpool berada di jalur menangkan gelar juara Liga Premier musim ini, dengan selisih poin yang nyaman dan berpeluang pecahkan 10 catatan rekor yang mengesankan.
Lewat kemenangan 1-0 atas Norwich City, the Reds kini terus melaju hingga 25 poin atas tim juara bertahan, Manchester City, yang ada di urutan dua. Skuad Jurgen Klopp itupun semakin dekat dengan peluang untuk jadi juara, untuk pertama kalinya sejak 1990 silam.
Tinggal lima kemenangan lagi, the Reds akan membawa gelar juara liga kembali ke Merseyside – untuk pertama kalinya dalam tiga dekade terakhir. Selain itu, mengingat kinerja yang mendominasi di sepanjang musim ini, maka akan menjadi kejutan besar jika hal itu gagal diraih the Reds.
Fokus skuad Klopp saat ini, tentu saja akan terpecah dengan kembalinya mereka bertarung di Liga Champions pekan ini. Mohamed Salah dan kawan-kawan akan berusaha mempertahankan mahkota juara mereka di ajang bergengsi Eropa tersebut, walau The Reds telah buktikan permainan mereka di ajang domestik maupun luar negeri selama dua musim terakhir.
Sementara mereka akan mengangkat trofi kejayaan dalam beberapa bulan mendatang, masih ada banyak lagi yang bisa dibukukan Liverpool – dan juga sang pelatih, Jurgen Klopp, antara saat ini hingga akhir musim nanti. Hal itupun akan membuat the Reds tercatat dalam buku sejarah sepakbola Inggris.
Sejumlah rekor telah diklaim The Reds musim ini, termasuk awal musim terbaik di ajang liga di sepakbola Eropa dan kemenangan kandang yang berurutan. Tapi, masih banyak lagi yang bisa dipecahkan the Reds hingga akhir musim ini.
Banyak dari rekor tersebut yang hanya memerlukan beberapa hasil lagi. Menurut
TalkSport, seperti dilansir
LiverpoolEcho, terdapat 34 catatan lagi yang bisa dipecahkan
Jurgen Klopp dan skuadnya – meskipun beberapa di antaranya butuh penampilan yang sensasional, sementara rekor lainnya membentang hingga tahun depan.
Adapun 10 rekor terbaik yang bisa diklaim Liverpool di Liga Premier antara saat ini hingga akhir musim, termasuk beberapa yang sudah mereka torehkan, adalah.
Poin terbanyak dalam satu musim
Rekor sebelumnya dibukukan Manchester City dengan 100 poin di sepanjang musim 2017/18. The Reds membanggakan 76 poin musim ini dan butuh 25 poin lagi dalam sisa 12 pertandingan mereka di Liga Premier.
Poin terbanyak lebih dari 38 pertandingan berturut-turut
Poin terbanyak dalam lebih dari 38 laga beruntun, yakni sebanyak 108 poin, dibukukan the Reds pada Februari 2019 hingga Februari 2020. The Reds telah mengklaim rekor ini, dan bisa memperpanjangnya dengan memenangkan pertandingan mendatang melawan West Ham.
Gelar yang paling cepat dimenangkan berdasarkan tanggal
Sebelumnya, pada musim 2000/01, Manchester United pecahkan rekor ini dengan memenangkan gelar paling cepat berdasarkann tanggal, yakni pada 14 April 2001.
Kini, skuad Klopp bahkan bisa memenangkan gelar Liga Premier pada 7 Maret 2020, tergantung pada hasil lainnya. Jika mereka memenangkan lima pertandingan ke depan, maka the Reds bisa mengangkat trofi juara di laga melawan Crystal Palace pada 21 Maret mendatang.
Gelar yang paling cepat dimenangkan berdasarkan sisa pertandingan
Sebelumnya, ada Manchester United di musim 2000/01 dan Manchester City pada musim 2017/18 yang memenangkan gelar juara paling cepat, yakni di saat musim masih tersisa lima pertandingan lagi.
Kini, Liverpool pun bisa memenangkan gelar Liga Premier lebih cepat – BAHKAN LEBIH CEPAT, yakni di saat musim masih tersisa sembilan pertandingan lagi, dengan syarat jika hasil di pertandingan lain menguntungkan mereka.
Jika mereka memenangkan lima pertandingan berikutnya, mereka akan meraih gelar dengan tujuh pertandingan tersisa.
Margin peraih gelar terbesar
Manchester City sebelumnya torehkan margin terbesar, yakni dengan 19 poin, di saat mereka menjadi juara di musim 2017/18.
Sedangkan the Reds, saat ini sudah unggul 25 poin dari City yang berada di peringkat kedua, yang akan bermain sebelum akhir musim, serta akan memecahkan rekor jika Salah dan kawan-kawan bisa mempertahankan performa mereka.
Kesenjangan terbesar dari pertama ke bawah
Sebelumnya, lagi-lagi, Manchester City yang berhasil menciptakan kesenjangan terbesar dengan tim juru kunci, Huddersfield Town, sebanyak 82 poin, pada musim 2018/19 lalu.
The Reds saat ini sudah memperlebar selisih poin mereka 58 lebih tinggi dari Norwich City. Tapi, tentu saja, masih banyak yang harus dilakukan untuk membanggakan rekor ini.
Kebobolan gol tandang paling sedikit dalam satu musim
Sebelumnya, ada Chelsea yang hanya kebobolan SEMBILAN GOL dalam satu musim, yakni di musim 2004/05 lalu.
Sementara Liverpool, saat ini hanya kebobolan enam gol di Anfield dan tidak boleh kebobolan lebih dari tiga gol dalam enam pertandingan tandang terakhir musim ini.
Kemenangan terbanyak berturut-turut
Manchester City sebelumnya catatkan kemenangan terbanyak berturut-turut, yakni dalam 18 pertandingan pada Agustus hingga Desember 2017.
The Reds saat ini menikmati 17 kemenangan berturut-turut di Liga Premier dan bisa mengklaim rekor baru, jika mereka memenangkan dua pertandingan berikutnya melawan West Ham dan Watford.
Kemenangan kandang terbanyak berturut-turut
City sebelumnya juga catatkan kemenangan kandang terbanyak berturut-turut dalam 20 pertandingan, pada Maret 2011 hingga Maret 2012.
Sedangkan Virgil van Dijk dan kawan-kawan, saat ini sudah samai rekor tersebut, dan bisa mengatasinya dengan kemenangan melawan West Ham pekan depan.
Kemenangan terbanyak dalam satu musim
Sebelumnya, juga Manchester City yang menjadi klub dengan kemenangan terbanyak dalam satu musim, yakni 32 kali menang, yang dibukukannya pada musim 2017/18 dan 2018/19.
Saat ini, skuad Jurgen Klopp telah memenangkan 25 dari 26 pertandingan mereka musim ini, dan perlu memenangkan delapan dari 12 pertandingan terakhir mereka untuk mencetak rekor baru di Liga Premier.
Belum ada Komentar untuk "Liverpool Bisa Pecahkan 10 Rekor Liga Premier Di Musim Ini."
Posting Komentar